Thursday, January 31, 2013

Wed Vika & Robby, 6 Jan 2013


Pernikahan Vika dan Robby
Minggu, 6 Januari 2013, Jam 12.00 wib
Di Gereja Santo Andreas Kedoya, Jakarta Barat

Ibadat Sabda Sakramen Pernikahan berjalan dengan baik, walaupun di awal sedikit terlambat karena gerimis kalau tidak salah ingat.. :)

Lagu pembukaan "Canon in D" Instrument, mengiringi Vika dan Robby memasuki altar gereja bersama dengan keluarga besar.

Prosesi tobat, menenangkan dan mempersiapkan hati untuk mengikuti ritual Ibadat Sabda Sakramen Pernikahan diiringi dengan Lagu "Kyrie Eleision" (JA. Korman).

Lagu antar bacaan dipilih oleh Vika dan Robby, "Thy Word" (Amy Grant), dinyanyikan setelah Bacaan 1, yang kemudian disambung dengan Alleluya sebagai pengantar Bacaan Injil oleh Romo.


Setelah Homili dari Romo,
Rangkaian Ritual Sakramen Pernikahan pun dimulai diringi dengan Instrument.

Diawali dengan peneguhan pernikahan, pemberkatan pernikahan, pemberkatan dan pemasangan cincin, pembukaan cadar, dan penanda-tanganan akta pernikahan.




Romo pun menyatakan: "............ Dengan ini kalian sah menjadi Suami-Istri............"
Kemudian Mohon Restu kepada kedua orang tua Vika dan Robby, diiringi dengan lagu "Parents Prayer" (Steven Curtis Chapman).

Rangkaian Ritual Sakramen Pernikahan selesai, dilanjutkan dengan Liturgi Ekaristi yang diawali dengan Persembahan. VOH mengiringinya dengan Lagu "Give Thanks".
Karena tidak ada komuni, maka langsung Doa Bapa Kami.



Sebagai ritual terakhir dalam Sakramen Pernikahan, Vika dan Robby berdoa kepada Bunda Maria untuk berkat kepada keluarga baru mereka.
VOH mengiringi dengan Lagu "Ave Maria" (Caccini).

Dan Ibadat Sabda Sakramen Pernikahan pun ditutup dengan Lagu "The Prayer (Celine Dion & Andrea Bocelli) dan From This Moment (Shania Twain)".


Selamat Berbahagia
Vika dan Robby!






Cheers,
~VOH~

Friday, January 25, 2013

Wed Oline & Archie, 19 Jan 2013

Silvester Aristo Simadibrata (Archie) dan Caroline Haryono (Oline)...
Mereka menetapkan pagi hari itu..
Sabtu, 19 Januari 2013 sebagai hari baru..
Untuk memulai petualangan seru...

Di Gereja Santo Yohanes Penginjil, mereka saling mengikatkan diri dalam cinta kasih. Dipimpin oleh Romo Adrianus Herry Wijayanto, SJ

Oline dengan gaun putih nan indah dan Archie dengan tuxs nan menawan.
Memasuki gereja bersama keluarga besar dan Romo diiringi lagu "This Wonderful Day".
Para tamu undangan menyambut mereka dengan penuh suka cita.

Sebagai persiapan hati kita sebelum memulai upacara suci, Romo mengajak mempelai dan umat untuk memeriksa batin, berpasrah, mohon ampun dan siap menerima berkat Tuhan.
Kami mengiringi dengan alunan lagu "Kyrie (JA. Korman )".

Bacaan tentang kasih dibacakan oleh Lektor. Mengingatkan kembali bahwa tiada yang lebih besar di dunia ini selain dari menunjukkan sikap kasih. Tidak hanya kepada pasangan dan keluarga, namun lebih-lebih pada sesama kita, dan juga diri kita sendiri.
Menanggapi bacaan, kami menyanyikan lagu "KASIH (Yuda. M)"
Kasih pasti lemah lembut, kasih pasti memaafkan
Kasih pasti murah hati, kasih-Mu kasih-Mu Tuhan
Ajarilah kami ini saling mengasihi, Ajarilah kami ini saling mengampuni
Ajarilah kami ini kasih-Mu ya Tuhan, Kasih-Mu kudus tiada batasnya

Tibalah pada inti upacara, yaitu UPACARA SAKRAMEN PERNIKAHAN.

Kedua Mempelai berlutut, hening sejenak, menyiapkan hati untuk saling menerimakan Sakramen Pernikahan, dengan diiringi Lagu “Berkatilah”.

Setelah itu, kedua mempelai saling meneguhkan janji pernikahan didukung oleh para saksi di hadapan Romo, dan disaksikan oleh seluruh umat.
Romo menyatakan bahwa mereka sah menjadi suami istri. Kemudian mereka saling memasangkan cincin sebagai simbol cinta tanpa batas yang telah diberkati Romo.

Restu orang tua sebagai penguat setiap anak dalam melangkah ke depan pasti takkan terlupakan. Begitu juga dalam prosesi sakramen pernikahan. Kami mengiring Archie dan Oline untuk memberikan bakti kepada orang tua dengan Lagu "Doa Seorang Anak".


Urutan upacara Sakramen Pernikahan usai sudah.
Kedua mempelai saling berjabat tangan untuk bernyanyi sambil berdoa Bapa Kami.
Setelah doa penutup, Archie dan Oline menghadap Bunda Maria untuk mohon restu dan berkat dalam pernikahan mereka, diiringi lagu "Ave Maria (Schubert)"
Dilanjutkan dengan proses penandatanganan berkas.
Kedua Mempelai dan Para Saksi menandatangani berkas pernikahan yang telah disiapkan di sisi samping Altar, diiringi Lagu “Father We Commit to You”.
God before us, God beside
God within us abide
God in heaven and in this place
Father we commit to you this day

Kebahagiaan yang tak terkira tentunya musti terabadikan dengan Foto bersama Romo, Kedua Orang Tua dan Para Saksi juga keluarga besar.
Lagu “The Prayer” pun mengiringi proses foto bersama ini.
Setelah itu Romo dan Putra Altar meninggalkan Altar.
Dan Kedua Mempelai dan keluarga pun berarakan menuju keluar gereja.

Selamat ya Archie dan Oline.
Bahagia Selalu..

Cheers,
~VOH~

Tuesday, January 15, 2013

Wed Vonny & Nugie, 5 Jan 2013

Sakramen Pernikahan Vonny dan Nugie ini dilaksanakan pada Hari Sabtu, 5 January 2013, di Kapel Gereja Santo Andreas Kedoya, Jakarta Barat, pada pukul 10.00 wib.

Saat itu, sekitar bulan Oktober 2013, Vonny dan Nugie sendiri yang datang ke Gereja Katedral untuk melihat live perfomance VOH untuk wedding Marlyne dan Aan.
Setelah mendengarkan sampai misa berakhir, mereka langsung memutuskan untuk meminta VOH mengiringi misa pernikahan mereka.
Proses pemilihan lagu pernikahan ditentukan bersama dengan Nugie.
Tema yang ingin diungkapkan adalah memunculkan berbagai jenis musik dalam paduan suara.


Tibalah hari yang dinanti.
5 January 2013, pukul 9.30 wib, Nugie tampak rapi dengan setelah jas dark grey, namun tegang xixixi... Nugie pun menyalami kami dan bercanda sebentar supaya Nugie tidak tegang lagi :)

Setelah kami koordinasi dengan Romo tentang lagu yang akan dinyanyikan selama misa pernikahan ini, pukul 10.00 tepat, Romo pun turun menyambut mempelai dan keluarga.
VOH mengiringi rombongan berjalan menuju altar dengan lagu pilihan Nugie & Vonny "A LOVE UNTIL THE END OF TIME"  (Placido Domingo & Maureen M).

I Love you with a hear
That knows no one but you
A love I never though I'd find
A love that comes but once and 
Never comes again
A love until the end of time

I'd give you all the love I have in me to give
If I could only make you mine
I love you with a love I've never known before
A love until the end of time



Romo pun menyampaikan salam pembuka.
Menjelang ritual tobat, alunan lagu "KYRIE ELEISON" (JA. Korman) dilantunkan VOH.

Sebagai lagu antar bacaan. setelah Bacaan 1 dan menjelang Bacaan Injil, VOH menyanyikan "HALLELUJAH" (Il Divo). Sebelumnya VOH telah berkoordinasi dengan Romo apakah lagu tersebut boleh dinyanyikan atau tidak.

Homili atau khotbah Romo memberikan pengertian dan contoh-contoh perilaku baik dalam kehidupan bersosial juga dalam aturan Gereja Katholik. Semoga menjadi pegangan hidup untuk Vonny dan Nugie dalam menjalani babak baru kehidupan, yaitu Pernikahan.

Ritual Sakramen Pernikahan pun tiba.
Sebagai persiapan hati, VOH melantunkan "TWO WORDS" (Lea Salonga) yang seolah menyampaikan isi hati kedua mempelai ini. Lagu dengan lirik yang sangat romantis.

In a while, in a word,
Every moment now returns.
For a while, seen or heard,
How each memory softly burns.
Facing you who brings me new tomorrows,
I thank God for yesterdays,
How they led me to this very hour,
How they led me to this place..


Every touch, every smile,
You have given me in care.
Keep in heart, always I'll,
Now be treasuring everywhere.
 

And if life should come to just one question, Do I hold each moment true?
No trace of sadness, Always with gladness...'I DO...'


Satu demi satu ritual dilaksanakan.
Mulai dari pernyataan mempelai, peneguhan pernikahan dilengkapi dengan Para Saksi, kesepakatan dan ungkapan JANJI PERNIKAHAN. Ritual ini sebagai inti dari Sakramen Pernikahan.
Kemudian dilanjutkan dengan Pemberkatan dan Pemasangan Cincin dan Pembukaan Selubung.















Ritual penting selanjutnya adalah Mohon Restu kepada Kedua Orang Tua yang telah membesarkan dan mendidik kita hingga saat ini. Vonny dan Nugie memilih lagu dari MOCCA dengan judul "HANYA SATU PINTAKU".


Lagu ini sangat dalam maknanya, dan nada yang dipakai pun membuat hati ikut terenyuh dan terharu... hiks..
Hanya satu pintaku, tuk memandang langit biru, dalam dekap seorang ibu
Hanya satu pintaku, tuk bercanda dan tertawa, di pangkuan seorang ayah
Apa bila ini, hanya sebuah mimpi, ku selalu berharap, dan tak pernah terbangun
hanya satu pintaku, tuk memandang langit biru, di pangkuan ayah dan ibu

Lagu ini harus diulang beberapa kali, karena sepertinya membuat semua yang hadir terharu termasuk Vonny dan Nugie yang memerlukan waktu lebih untuk mohon restu kepada orang tua mereka.

Selesai sudah Ritual Sakramen Pernikahan, maka ritual selanjutnya adalah Ritus Liturgi yang diawali dengan Persembahan. VOH menyanyikan lagu "AMBILLAH YA TUHAN".
Secara berurutan kemudian, SANCTUS (JA. Korman), BAPA KAMI (Putut), dan AGNUS DEI (JA. Korman). Mengiringi komuni, VOH melantunkan "THE PRAYER" (Celine Dion & Andrea Bocelli).



Sebelum penutup, Vonny dan Nugie beserta keluarga, berdoa kepada Bunda Maria, diiringi Lagu "O SANCTISSIMA" (Libera).

Kemudian proses Tanda Tangan Akta Pernikahan diiringi dengan Lagu "I BELIEVE IN YOU" (Celine Dion & IL DIVO).
Dan sebagai lagu penutup yang juga pengiring sesi foto bersama, VOH menyanyikan "SRENGENGE NYUNAR" (Djaduk Feriyanto) dan "ANYAM-ANYAMAN" (Sudjiwo Tedjo).


Lengkap sudah kebahagiaan Vonny & Nugie.
Nugie pun sudah bisa tersenyum xixixi...

Selamat ya Vonny dan Nugie..
Bahagia selalu dan Tuhan Memberkati.




CHEERS,
~VOH~